2012年9月10日月曜日

From Harajuku Fashion to Hijab Fashion

Akhir-akhir ini, hijabers maupun hijab fashion sepertinya sedang booming sekali di Indonesia. Perkembangan hijab fashion di Indonesia pun juga semakin pesat. Senang rasanya melihat remaja-remaja putri di Jakarta, kota dimana saya tinggal, menggunakan jilbab dengan berbagai macam gaya dan warna. Kemarin saat berkesempatan jalan-jalan di ciwalk Bandung, juga banyak sekali remaja putrinya yang berhijab asik-asik dan lucu-lucu. Saya pun akhirnya mencari tahu siapakah yang menginspirasi model jilbab mereka itu. Ternyata saya menemukan beberapa designer cantik hijab fashion seperti Hana Tajima dan Dian Pelangi. Bener-bener lucu-lucu banget perpaduan warna dan pakaian yang mereka kenakan! ”ちょうかわいい!” "Chou Kawaii" kalo kata orang Jepang hehe...



Sebenarnya saya termasuk orang yang gayanya biasa banget dalam memakai jilbab. Sehari-hari pun tidak pernah memakai model jilbab yang dimacem-macemin. Hati saya masih tertinggal di "Harajuku Fashion". Sebelum memakai jilbab, saya adalah harajuku fashion freak! Ya, kalian pasti tahu seperti apa harajuku fashion tersebut. Ini adalah salah satu contoh saat saya berharajuku ria...
Rambut pun saya warnai dengan berbagai macam warna, pakaian juga yang aneh-aneh dan tabrak-tabrakan. Saya memang pecinta sejati budaya dan fashion Jepang, ini juga salah satu alasan saya memilih nama blog saya dengan "Nadia Ayano". Nadia adalah nama asli saya, dan "Ayano" adalah nama wanita Jepang yang berarti "my color" / "my design", jadi sepertinya cocok dengan tema blog saya ya^^v Ada unsur Indonesia dan Jepangnya hehehe. Daaaaan cerita pun berlanjut. Sampai akhirnya saya memutuskan memakai jilbab karena dorongan orangtua. Rasanya beraaaattt sekali saat harus memakai jilbab. Karena saya merasa segala eksperimen dan kreatifitas saya terhadap rambut dan cara berpakaian jadi TERBATAS! "Kalo pake jilbab, gayanya jadi emak-emak banget, ga bisa gaya yang aneh-aneh dan fashionable...." itu adalah anggapan saya saat hendak memakai jilbab. Image "tomboy" pun juga pasti akan berkurang karena memakai jilbab. Ya, saya termasuk cewek tomboy yang pakaiannya suka seadanya dan seenaknya kalau berpergian. Rasa malas pun melanda saat harus repot-repot memakai jilbab kalau mau pergi dan keluar rumah. Aaaaaaa......!!!

Tapi pada akhirnya, perkembangan hijab fashion di Indonesia ini pun membuat saya tergerak. "Mungkin saya bisa bereksperimen dengan jilbab saya dan membuatnya terlihat fashionable dan sedikit maskulin sesuai dengan image saya...." Karena itulah saya mulai banyak menghabiskan waktu di depan kaca, membelit-belit pasmina dan kerudung-kerudung di kepala dan berusaha sekuat tenaga untuk menghasilkan suatu hijab fashion yang sesuai dengan kepribadian dan image saya. Berharap image "kalo pake jilbab kayak emak-emak" itu menghilang. Dan akhirnya pun saya menemukan beberapa gaya memakai jilbab yang yaaa... sepertinya cocok dengan bentuk wajah saya. Habisan, saya memiliki tubuh yang bisa dibilang gemuk, jadi kalau pakai jilbab takut banget jadi keliatan emak-emak. ANAK HARAJUKU GITU LOH! MASA DIBILANG EMAK-EMAK SIHHHH T____T Kadang suka sebel kalo dikatain sama temen atau orang yang dikenal dan dipanggil,"Ibu". Uhhh!! Rasanya udah mau ngelempar panci ajaa. Maka dari itu, SAYA SEMANGATTT UNTUK MERUBAH IMAGE!!!

Tujuan saya membuat blog ini adalah ingin berbagi beberapa model jilbab yang saya temukan dan InsyaAllah cocok untuk wajah dan bentuk tubuh saya. Cocok atau tidaknya itu orang lain yang menilai, jadi saya ingin melihat komentar-komentar dari orang lain. Siapa tau bisa menginspirasi teman-teman sekalian juga.

Sepertinya sekian sejarah From Harajuku Fashion to Hijab Fashion saya... Semoga saya bisa menghasilkan sesuatu yang menarik dan inspiratif. Amiiinnn....!!!

XOXO,
Nadia Ayano

My Hijab Diary and My Daily Fashion

(Fashion Day: The fashion show) ~29th September 2012~

Oke, hari ini ceritanya ada talk show tentang fashion Jepang di kampus saya, dan kebetulan saya diberi tanggung jawab untuk mempertanggung jawabkan acara fashion shownya. Ya, disini saya mendandani teman-teman saya dengan fashion-fashion yang ada di Jepang seperti decora, visual kei, gyaru, ganguro, maid, dan seifuku. Bagi yang ga ngerti, bisa coba di google^^ hehe... sebenarnya sih pinggiiiiinn banget ikut bergaya ala Jepang bareng temen-temen, tapi tidak bisa karena saya sudah mengenakan jilbab. Jadi, sebisa mungkin saya mengkreasikan harajuku fashion hijab hehe... Dan berikut lah fotonya.. mungkin tidak terlalu ekstrim karena saya juga udah ribet mendandani teman-teman... fyuhhh~~





2012年9月5日水曜日

My Hijab Creation

BLACK DAHLIA (GOTHIC ELEGANT)

Hanya iseng-iseng saja, style ini saya namai Black Dahlia. Simpel, pertama saya pakai topi hitam (topi hajah itu loh) untuk daleman, lalu dibebet oleh kerudung hitam jaring, tipis dan enteng. Saya buat menyerupai seperti rambut saja, jadi kalau dari jauh mungkin orang akan terkecoh disangka rambut hehe.. Lalu, pakai peniti manik di kuping kanan jadi seolah-olah itu antingnya^^. Kalau di harajuku fashion, mungkin style ini lebih menuju pada image "gothic elegant" kali ya....




ARABIAN GREY (ELEGANT HIJAB)

Masih memakai dalaman topi hitam yang sama, bedanya cuma ini pake jilbab segiempat warna abu-abu. Dibelit menyerupai surban arab, tetapi dibiarkan terurai di sebelah kanannya. Karena mirip surban orang arab, makanya saya namai arabian grey hahaha...





KAWAII PINK (CUTE HIJAB)

This is my favourite!! Berhubung suka warna pink juga^^ heheh... Kali ini memakai dalaman topi hajah warna abu-abu, lalu masih dengan cara yang sama dengan sebelumnya, dibelit dengan jilbab segiempat warna pink dan dibiarkan terurai lebih banyak di sisi kananya. Di sisi kiri disisakan juga tetapi sedikit, lalu pakai anting peniti bernuansa pink juga. Supaya menambah kesan kawaii (cute) saya menjepitkan ribbon2 lucuuu...terus pakai syal pink corak bunga untuk menutupi leher hehe... kawaii desu ka?^^




WAVY BROWN (MAKE YOUR HIJAB LOOKS LIKE YOUR HAIR)

 Dalam gaya ini, saya membuat hijab kita terlihat seperti rambut^^ yang dibutuhkan hanya ciput ninja hitam, segiempat warna coklat tua, dan peniti. Cari peniti yang ada manik2nya yaa,, jadi menyerupai jepitan rambut^^ Selamat mencoba....!